Toko Penjual Peredam Suara Apartemen yang Murah dan Berkualitas

dewaperedamruangan.com – Peredam suara apartemen rasanya sudah menjadi kebutuhan bagi para pemilik apartemen. Baik ukuran studio maupun ukuran luxury, tetap saja salah satu kelemahan apartemen adalah mudahnya terdengar suara baik dari tetangga maupun dari apartemen Anda sendiri. Karena lokasinya yang berada di tengah kota, kebisingan pun datang dari keramaian kota yang selalu hidup 24 jam.

Belum lagi bila tetangga apartemen Anda memang sedang memiliki anak kecil. Bila anak kecil menangis tentu suaranya akan mengganggu kenyamanan Anda. Ada juga kemungkinan tetangga Anda yang hobi menyalakan musik keras-keras atau menyanyi keras hingga larut malam. Padahal selepas bekerja atau beraktivitas seharian penuh, tentu Anda dan keluarga memerlukan istirahat yang berkualitas.

Apabila Anda mengalami permasalahan-permasalahan yang hampir sama dengan kemungkinan tersebut, mungkin saatnya untuk mempertimbangkan memasang peredam di apartemen. Tinggal di apartemen memang harus berbagi space serta tembok yang terbatas, apalagi bila bangunan apartemen menggunakan bahan tembok yang ringan akan murah menyerap suara.

Dengan begitu peredam suara apartemen Anda bisa menjadi salah satu solusinya. Dengan beberapa tahapan pemilihan serta pemasangan peredam suara, Anda akan dapat menikmati tempat tinggal yang lebih damai. Selain itu Anda juga memperoleh privasi tersendiri dengan adanya peredam suara. Tidak perlu takut dengan harga yang mahal, karena biaya bisa disesuaikan dengan kantong Anda.

Fungsi Peredam Suara di Apartemen

Tempat tinggal tentu membutuhkan privasi bagi setiap para penghuninya supaya dapat beraktivitas dengan leluasa. Ada kemungkinan kamar dan ruangan apartemen dibangun dengan tembok yang cukup ringan atau bisa jadi menggunakan tembok yang tipis. Jika begitu, suara yang ada di apartemen Anda bisa didengar oleh tetangga. Tetangga bisa menjadi terganggu dengan suara dari keluarga Anda.

Selain berfungsi untuk meredam suara supaya tidak terdengar dari luar, peredam suara apartemen juga bisa dipakai untuk mencegah adanya suara dari luar ke dalam ruangan. Mungkin Anda dan keluarga membutuhkan ruangan yang tenang untuk beristirahat setelah seharian lelah beraktivitas dan bekerja. Apalagi bila apartemen berada di tengah kota yang selalu ramai.

Dengan menggunakan peredam suara, maka dinding kamar akan menjaga Anda dari kebisingan di luar sana. Kondisi luar yang berisik dapat diredam sehingga Anda dan keluarga bisa senyaman mungkin untuk beristirahat. Dengan menerapkan peredam pada tembok serta plafon, maka kamar Anda akan lebih tenang dan nyaman. Anda dapat mengatasi suara berisik dari tetangga apartemen karena tidak adanya peredam suara.

Peredam Suara yang Berkualitas

Untuk kebutuhan apartemen, bahan peredam suara yang bisa Anda gunakan adalah bahan yang kedap serta mudah untuk dipasang. Misalnya Anda dapat menggunakan bahan glass wool. Bahan glasswool memang memiliki keunggulan yaitu dapat menyerap suara dan memblok suara untuk frekuensi suara di apartemen pada umumnya.

Peredam suara yang berkualitas adalah peredam suara yang tepat sesuai dengan fungsinya. Lain kebutuhan, tentu lain bahan dan perhitungannya. Jadi perlu ahli yang dapat menghitung kebutuhan desibel dan disesuaikan dengan jenis kebutuhan. Untuk kebutuhan apartemen sendiri selain glasswool, juga bisa digunakan bahan healthywool serta greenwool. Bahan ini juga memiliki daya serap frekuensi yang cocok.

Peredam suara yang berkualitas juga mempertimbangkan kegunaan ruangan. Bila ruangan apartemen diperlukan untuk tempat beristirahat dengan tempat untuk berlatih musik tentu akan memiliki bahan dan perhitungan yang berbeda. Jadi menentukan peredam suara pada apartemen berkualitas atau tidak ditentukan juga dari fungsi ruangan serta apakah bahan yang dipakai dapat berfungsi dengan optimal.

Harga Peredam Suara yang Terjangkau

Setelah mengenal beberapa hal mengenai pentingnya peredam suara apartemen beserta jenis bahannya, mari menghitung besaran biaya pemasangan peredam suara. Apakah memungkinkan untuk memasang peredam suara tanpa menghitung daya kedap yang diperlukan? Sebetulnya bisa, namun akan kurang optimal hasilnya. Pemasangan bahan memerlukan perhitungan desibel yang tepat agar peredam suara dapat berfungsi dengan baik.

Untuk memperoleh apartemen dengan kualitas kedap suara, biaya yang dikeluarkan tidaklah mahal. Anda akan dapat merasakan manfaatnya lebih dari biaya yang dikeluarkan. Perhitungan pemasangan peredam suara sendiri harus mempertimbangkan jenis bahan serta ukuran ruangan yang akan dipasang peredam suara. Selain itu ada pertimbangan lain misalnya tingkat desibel yang diperlukan.

Perhitungan desibel yang tepat tentu menggunakan perhitungan tertentu. Fungsi ruangan juga perlu diperhitungkan. Setelah semuanya diperhitungkan maka akan mendapatkan harga yang dihitung per meter persegi. Bila kebutuhan ruangan apartemen bahan yang dipakai cukup dengan glasswool biasanya kecuali ada kasus khusus. Harganya cukup terjangkau sehingga kantong Anda bisa mempertimbangkannya.

Apartemen menjadi tempat untuk melepas penat dan beristirahat dengan tenang tanpa gangguan. Apakah Anda semakin yakin untuk memasang material peredam suara di apartemen? Kami bisa jadi solusi bagi Anda yang sedang membutuhkan jasa pemasangan peredam suara untuk apartemen dan kebutuhan lainnya. Hubungi kami untuk memberikan jasa peredam suara apartemen yang sesuai dengan budget dan kebutuhan Anda.

Suite 3058, Mula by Galeria Jakarta, Cilandak Town Square

Jl T.B. Simatupang Kav I7, Rt 02/Rw 01, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan, Jakarta 12430, Indonesia

Telp : 0821 2588 8798

© 2019 dewaperedamruangan.com All rights reserved

error: Oyy jangan nyontek dong !!