Table of Contents
Rockwool
dewaperedamruangan.com – Rockwool Peredam merupakan satu dari beberapa jenis material yang biasa digunakan untuk membuat ruangan kedap suara. Material yang satu ini sangat umum digunakan sebagai material meredam suara. Peredam suara adalah suatu alat yang dipasang pada tempat tertutup alias ruangan tertentu untuk mencegah keluarnya suara dari dalam.
Peredam suara mampu memiliki karakteristik khusus sehingga mampu menyerap bunyi yang ada di dalam ruangan. Hal ini dilakukan agar bunyi dalam intensitas tinggi tersebut tidak terdengar dari luar sebab dapat menimbulkan kebisingan. Kebisingan ini tentunya dapat mengganggu terlebih jika sedang ada aktivitas lain yang tengah berlangsung di ruang lainnya.
Selain itu, ruangan yang dipasangi peredam suara akan menciptakan akustik ruang sehingga suara yang ada di dalamnya dapat terkendali dengan lebih baik. Peredam suara tak hanya mencegah bunyi dari dalam ruangan terdengar hingga ke luar. Akan tetapi pemasangan alat ini juga dapat mencegah suara dari luar masuk ke dalam.
Jadi, orang-orang yang di dalam ruangan tersebut tidak akan terganggu oleh suara dari luar. Bisa dibayangkan jika sedang melangsungkan acara penting seperti seminar, rekaman musik, pemeriksaan kesehatan pendengaran, hingga aktivitas ibadah keagamaan. Salah satu material untuk meredam suara adalah rockwool yang akan dibahas secara lengkap disini.
Beberapa Karakteristik dari Bahan Ini
Material yang satu ini memiliki beberapa ciri dan karakter khusus yang mendukung sehingga cocok digunakan sebagai alat peredam suara dengan cukup efektif. Penggunaannya pun sangat beragam. Mulai dari ruangan studio musik, studio film, ruang seminar, gedung pertunjukan, hotel, auditorium, ballroom, dan masih banyak lagi.
Jika dilihat dari bahan penyusunnya, material ini terbuat dari mineral bebatuan yang ringan. Mineral penyusun untuk bahan peredam suara ini antara lain berupa batuan basalt, batu bara, dan batu kapur. Campuran mineral tersebut kemudian dipanaskan pada suhu tinggi mencapai 1.600 derajat celcius sampai meleleh.
Lelehan mineral batuan yang berbentuk seperti lava tersebut selanjutnya dibentuk menjadi serat-serat. Setelah mencapai suhu rendah dan mendingin, serat-serat ini kemudian dibentuk menjadi lembaran dan dipotong sesuai ukuran yang dibutuhkan. Sehingga jadilah rockwool yang siap digunakan sebagai peredam suara ruangan.
Material ini umumnya memiliki ketebalan dengan kisaran 25-100 mm. Sedangkan kepadatannya yaitu 30-100 g/m2. Material ini biasanya berwarna kuning atau abu-abu. Fungsinya sendiri tak hanya untuk meredam suara. Tetapi juga sebagai bahan isolasi terhadap panas hingga media tanaman hidroponik. Biasanya bahan ini dijual dalam bentuk lembaran atau roll.
Cara Kerja Meterial Ini untuk Meredam Suara
Material peredam suara ini bekerja dengan prinsip yang cukup sederhana. Prinsip kerjanya yaitu mengubah energi gerak berupa getaran dari sumber suara menjadi energi panas. Intensitas suara tinggi di dalam ruangan tertutup akan diserap sehingga tidak menghasilkan kebisingan.
Di samping itu, material ini juga dapat membuat kualitas suara di dalam ruangan lebih baik. Dengan begitu, orang-orang yang berada di ruangan tersebut mampu menangkap bunyi dari sumber suara dengan lebih baik dan jelas. Hal ini sangat penting agar semua informasi yang disampaikan dapat sampai ke telinga pendengar dengan sempurna.
Selain itu, material rockwool juga sangat efektif dalam meredam suara sehingga banyak dipakai untuk berbagai kebutuhan. Misalnya untuk peredam ruangan genset, studio, diskotik, hingga partisi ruangan. Material insulation ini adalah produk dari fiber ringan yang memiliki banyak keunggulan terutama untuk isolasi termal dan akustik.
Beberapa keunggulan material ini yaitu dapat meredam suara dengan efektif. Selain itu juga tidak berjamur atau berkarat. Bahan ini sangat cocok untuk pembuatan ruang kedap suara dalam berbagai kebutuhan industri. Sifatnya yang tidak mudah terbakar juga menjadi keunggulan tersendiri.
Begini Cara Pemasangan yang Tepat
Material untuk meredam suara yang satu ini memiliki permukaan yang dapat membuat kulit terasa gatal jika terkena langsung. Oleh sebab itu, sebaiknya saat memasang di ruangan yang diinginkan Anda menggunakan pakaian tertutup agar tidak bersentuhan langsung dengan kulit. Selain itu, disarankan pula menaburkan bedak anti gatal di permukaan kulit.
Di samping itu, karena bahan rockwool ini dapat menyebabkan gatal jika terkena langsung, maka pemasangannya biasanya di dalam rangka khusus. Rangka tersebut kemudian ditutup menggunakan triplek, gypsum, atau mdf. Namun apabila ruangan tersebut terbilang jarang dimasuki orang, maka cukup menggunakan paku dan pin atau spindle pin.
Setelah dipasangi spindle pin kemudian ditutup dengan menggunakan glasscloth. Sedangkan ketebalan bahan yang digunakan bisa bervariasi bergantung kebutuhan masing-masing ruangan. Namun memasang bahan peredam suara ini memerlukan keahlian khusus yang tidak dapat dilakukan secara sembarangan. Untuk itu, sebaiknya percayakan pada yang sudah ahli.
Kami adalah penyedia layanan pemasangan peredam suara yang sudah ahli dan berpengalaman. Kami siap melayani kebutuhan Anda dengan cepat dan berkualitas. Selain jasa pemasangan, Anda juga dapat membeli produk peredam suara ini dengan menghubungi kami. Silakan menghubungi kami sekarang juga untuk membeli dan memasang rockwool.